PesonaKalimantan.comGreen kopi merupakan salah satu jenis kopi yang cukup populer saat ini. Namun, bagaimana dengan wanita yang sedang menyusui? Seperti kita tahu bahwa ada beberapa efek kopi untuk ibu menyusui. Lalu, amankah green kopi untuk ibu menyusui? Simak penjelasannya berikut ini.

Tentang Green Kopi

Bagi Anda yang belum begitu mengenal green kopi, mari berkenalan dulu dengan jenis kopi yang satu ini. Berikut adalah beberapa informasi mengenai green kopi yang perlu Anda tahu.

1.                  Biji Kopi Hijau

Green kopi tidak jauh berbeda dengan jenis kopi lainnya. Perbedaannya adalah biji kopi ini belum mengalami proses pengolahan. Jadi, bisa dikatakan bahwa biji kopi ini masih dalam kondisi mentah. Dinamakan green kopi atau kopi hijau karena biji kopi ini berwarna hijau akibat belum disangrai atau diolah.

2.                  Kopi untuk Diet

Green kopi sangat populer sebagai kopi untuk diet. Jenis kopi ini diketahui memiliki kandungan asam klorogenat yang masih tinggi. Kandungan inilah yang bisa membantu mempercepat proses metabolisme tubuh dan memberi efek penurunan berat badan.

3.                  Efek bagi Tubuh

Green kopi ternyata juga memberikan efek samping bagi tubuh. Sama saja seperti jenis kopi yang lainnya, kopi ini juga bisa menyebabkan gangguan pencernaan. Selain itu konsumsi green kopi juga bisa menimbulkan rasa cemas dan gangguan tidur.

Konsumsi pada Ibu Menyusui

Kira-kira, amankah green kopi untuk ibu menyusui? Salah satu manfaat dari green kopi adalah bisa menurunkan berat badan. Biasanya setelah melahirkan, para ibu ingin segera langsing kembali. Berikut beberapa hal yang perlu diperhatikan jika ingin minum green kopi selama menyusui.

Belum Jelas Keamanannya

Meskipun sudah banyak orang yang percaya kalau green kopi bisa menurunkan berat badan, namun banyak juga yang tidak menyarankannya. Banyak orang berpendapat bahwa peluang green kopi untuk menurunkan berat badan sangatlah kecil. Selain itu, tingkat keamanan dari green kopi ini juga harus diuji kembali.

Ibu menyusui wajib mempertimbangkan hal ini. Jangan sampai mempertaruhkan kesehatan si kecil dengan minum green kopi tanpa aturan yang tepat.

Tidak Dianjurkan

Sebenarnya minum green kopi tidak dianjurkan bagi ibu menyusui. Ada banyak efek kopi untuk ibu menyusui, khususnya green kopi ini. Sebut saja gangguan pencernaan, jantung berdebar, dan sulit tidur. Namun efek ini bisa saja tidak muncul pada beberapa orang.

Jika ibu menyusui memang benar-benar ingin minum green kopi, sebaiknya lakukan dalam jumlah yang sangat sedikit. Minum green kopi dalam dosis minimal, cukup satu cangkir dalam satu hari.

Banyak Efeknya

Ibu menyusui perlu tahu apa saja efek yang bisa diterima si kecil jika sang ibu minum kopi seperti green kopi. Kafein yang masuk ke tubuh si kecil lewat ASI bisa menyebabkan bayi mudah gelisah dan sulit tidur. Jika Anda sudah terlanjur meminum kopi ini maka perhatikan gejala apa saja yang ditunjukkan oleh si kecil.

Sebenarnya ibu menyusui sama sekali tidak dilarang untuk minum kopi. Namun, ibu menyusui wajib meminimalkan dosis dan jenis kopi yang diminum. Jika green kopi memberikan efek yang buruk maka segera ganti dengan jenis kopi yang lain.

Pada dasarnya respon tubuh setiap orang terhadap green kopi bisa berbeda. Jadi, amankah green kopi untuk ibu menyusui? Jawabannya belum bisa dijamin keamanannya. Jika memang ingin minum kopi, bisa dipilih jenis kopi lain dan membatasi dosis demi meminimalkan efek kopi untuk ibu menyusui.

Share:

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *