PesonaKalimantan.com – Apakah Anda pecinta kopi? Jika iya, maka Anda pasti sudah sering mencicipi kopi racikan barista. Anda sebenarnya bisa menikmati sedapnya kopi tanpa harus pergi ke kafe dan membayar mahal. Berikut akan dibahas bagaimana cara membuat kopi enak ala barista di rumah serta ada resep kopi jahe nikmat yang bisa Anda coba.

Meracik Kopi ala Barista

Mungkin Anda penasaran bagaimana cara para barista membuat kopi yang enak dan selalu bikin ketagihan. Berikut bocoran cara membuat kopi enak ala barista yang bisa Anda praktikkan di rumah.

1.                  Memilih Biji Kopi

Hal pertama yang berpengaruh pada kenikmatan kopi racikan barista adalah cara mereka memilih biji kopi. Mereka menggunakan biji kopi yang berkualitas tinggi. Rasa kopi terbaik bisa didapatkan dari biji-biji kopi pilihan yang berkualitas. Anda bisa menggunakan biji kopi segar yang baru saja disangrai.

2.                  Menggiling Kopi

Anda juga bisa mendapatkan rasa kopi terbaik dengan menggiling biji kopi secara tepat. Pakailah penggiling kopi atau grinder yang berkualitas. Selain itu, grinder juga harus dalam kondisi bersih supaya tidak merusak aroma dan cita rasa kopi.

3.                  Rasio Kopi dan Air

Perhatikan rasio antara kopi dan air agar Anda bisa mendapatkan rasa kopi terbaik. Terlalu banyak air akan menyebabkan rasa kopi menjadi tawar. Sementara itu jika air terlalu sedikit akan membuat rasa kopi menjadi pahit. Sebaiknya gunakan rasio 1:15 yaitu setiap 1 gram kopi diseduh memakai 15 ml air.

4.                  Suhu Air

Penggunaan air yang terlalu panas juga akan berpengaruh pada cita rasa kopi. Anda disarankan memakai air dengan suhu 90-96°C. Jika air terlalu panas, justru kualitas kopi akan rusak dan berpengaruh pada rasa yang dihasilkan.

5.                  Penggunaan Susu dan Krimer

Banyak orang yang bingung apakah lebih baik memakai susu atau krimer sebagai campuran kopi. Jika Anda ingin mendapatkan kopi yang enak, susu UHT lebih disarankan daripada krimer. Susu UHT ini bisa memberikan rasa manis dan tekstur yang pas untuk kopi Anda.

6.                  Metode Drip

Anda juga harus memilih metode penyeduhan kopi yang tepat yaitu dripping seperti yang dilakukan para barista. Anda bisa menggunakan beberapa alat dripper yang mudah ditemukan di pasaran saat ini. Pada dasarnya metode ini adalah metode tetesan air dari bubuk kopi yang diseduh menggunakan air panas.

Membuat Kopi Jahe

Kini Anda sudah tahu cara membuat kopi enak ala barista. Bagi Anda yang ingin mencoba membuat kopi sendiri di rumah, Anda bisa berkreasi dengan resep kopi jahe nikmat. Perpaduan kopi dan jahe pasti akan memberi sensasi hangat di tubuh Anda.

Bahan-Bahan:

– 2 sdm kopi bubuk hitam.

– 2 cm jahe yang dimemarkan.

– 700 ml air.

– 2 sdm gula jawa yang disisir halus.

– 1 sdt gula pasir.

Cara Membuat:

– Masukkan jahe ke dalam air mendidih lalu rebus sampai air berubah warna.

– Tambahkan gula merah dan gula pasir kemudian aduk sampai larut.

– Tambahkan kopi hitam dan aduk sampai rata lalu matikan api.

– Tuangkan kopi jahe ke dalam gelas.

– Sajikan.

Kini Anda sudah bisa menikmati kopi enak buatan sendiri di rumah. Anda bisa menerapkan cara membuat kopi enak ala barista dengan alat dan bahan yang Anda miliki. Jangan lupa, coba juga resep kopi jahe nikmat tadi dan kreasikan sesuai dengan selera Anda.

Share:

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *