PesonaKalimantan.comPerbedaan bibit kopi robusta dan arabika dapat diketahui lewat karakter dari masing-masing kopi. Mengetahui perbedaan fisik kopi arabika dan robusta akan sangat membantu kita mengetahui mana arabika dan mana robusta. Berikut akan dibahas tentang perbedaan bibit, tanaman, dan produk arabika maupun robusta.

Bibit dan Tanaman Arabika

1.                  Bentuk Biji

Biji kopi arabika memiliki bentuk yang memanjang dan pipih. Biji kopi arabika juga memiliki ukuran yang lebar. Jika Anda menyentuhnya, biji kopi arabika memiliki tekstur yang lembut.

2.                  Bentuk Tanaman

Tanaman kopi arabika dan robusta sebenarnya hampir sama. Bagian yang membedakkan kedua tanaman kopi ini adalah karakteristik daunnya. Daun tanaman kopi arabika cenderung tebal dan warnanya hijau pekat. Tak hanya itu, daun kopi arabika juga memiliki aroma yang harum.

3.                  Lokasi Tumbuh

Tanaman kopi arabika tumbuh di dataran tinggi. Tanaman ini bisa tumbuh subur pada ketinggian minimal 700 mdpl. Suhu udara yang sejuk memang membantu tanaman ini bisa tumbuh dengan baik.

4.                  Tinggi Tanaman

Anda mungkin kesulitan menemukan perbedaan bibit kopi robusta dan arabika. Namun, jika tanaman kopi sudah tumbuh Anda bisa membedakannya dengan mudah. Tanaman kopi arabika memiliki karakter bisa tumbuh tinggi mencapai 3 meter.

5.                  Ketahanan terhadap Hama

Meskipun pohonnya tinggi, namun tanaman kopi arabika tidak memiliki ketahanan yang baik. Tanaman kopi arabika rentan terserang hama dan penyakit. Hal ini menyebabkan petani kopi harus memberi perhatian lebih pada tanaman kopi arabika ini.

Bibit dan Tanaman Robusta

1.                  Bentuk Biji

Perbedaan fisik kopi arabika dan robusta paling mudah dilihat dari bentuk bijinya. Biji kopi robusta memiliki bentuk yang bundar dan tebal. Jika dibandingkan dengan biji kopi arabika, kopi robusta cenderung memiliki ukuran yang lebih kecil. Selain itu, tekstur biji kopi robusta juga lebih kasar jika dibandingkan biji kopi arabika.

2.                  Bentuk Tanaman

Tanaman kopi robusta berbentuk seperti payung karena daun-daunnya tumbuh melebar. Karakteristik daun tanaman kopi robusta adalah tipis dan di bagian tepinya bergerigi. Warna daunnya tidak hijau pekat seperti yang dimiliki oleh tanaman kopi arabika.

3.                  Lokasi Tumbuh

Tanaman kopi robusta dapat bertumbuh dengan baik di dataran rendah. Tanaman ini sebaiknya ditanam di lokasi dengan ketinggian kurang dari 700 mdpl. Lain halnya dengan tanaman kopi arabika yang membutuhkan udara dingin, tanaman kopi robusta justru membutuhkan suhu udara yang hangat.

4.                  Tinggi Tanaman

Jika tanaman kopi arabika bisa tumbuh tinggi sampai 3 meter, maka lain halnya dengan tanaman kopi robusta. Tanaman kopi robusta hanya bisa tumbuh dengan tinggi 1 sampai 2 meter. Jadi secara mudah, tanaman kopi robusta lebih pendek dari tanaman kopi arabika.

5.                  Ketahanan terhadap Hama

Tanaman kopi robusta memiliki ketahanan yang baik terhadap hama dan penyakit tanaman. Meskipun ukurannya kecil, tanaman kopi robusta memiliki kekuatan yang lebih baik. Namun, petani kopi tetap saja harus memberi usaha pencegahan agar tanaman tidak terjangkit hama dan penyakit.

Produk Arabika dan Robusta

Penyajian

Kopi arabika dan robusta disajikan dengan cara yang berbeda sesuai karakter masing-masing. Kopi arabika memiliki rasa yang manis sehingga cocok disajikan sebagai single coffee. Sementara itu, kopi robusta memiliki rasa yang pahit sehingga harus diberi bahan tambahan lain seperti susu maupun krim.

Peminat

Kopi arabika dan robusta memiliki peminat yang berbeda. Kopi robusta cenderung disukai oleh mereka yang memang suka kopi apalagi kopi dengan rasa kuat. Sementara itu kopi arabika lebih disukai oleh mereka yang belum pernah mencoba kopi pahit sebelumnya.

Memahami perbedaan bibit kopi robusta dan arabika memang penting untuk dilakukan. Kini Anda bisa mengetahui mana kopi robusta dan mana kopi arabika dengan tepat. Perbedaan fisik kopi arabika dan robusta yang mudah diidentifikasi menjadi petunjuk dalam membedakan dua jenis kopi ini.

Share:

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *